Nama asli artis Indonesia tidak banyak diketahui masyarakat. Pasalnya dalam menjalankan profesi sebagai artis, mereka menggunakan nama panggung. Nama panggung tersebut sangat berbeda dengan nama yang tertera di KTP mereka.
Ada banyak alasan mengapa mereka tak menyantumkan nama asli. Alasannya agar mudah diingat, juga bahkan sampai faktor hoki.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut nama asli artis Indonesia.
Artis yang mengawali karier sebagai salah seorang selebgram tersebut kini mulai eksis di dunia entertainment sebagai seorang pemain film. Namun siapa sangka, di balik nama panggungnya, artis kelahiran Jakarta, 15 Desember 1995 ini bernama asli Nur Amalina Hayati.
Sementara nama panggung Anya Geraldine yang ia gunakan sekarang adalah nama yang ayahnya ingin berikan kepadanya sewaktu bayi.
2. Aura Kasih
Aura Kasih identik dengan sosoknya yang sexy dan cantik. Wanita kelahiran Bandung, Jawa Barat ini memulai kariernya sebagai wakil Lampung di ajang Miss Indonesia 2007.
Rupanya, Aura Kasih mempunyai nama asli yang jauh berbeda seperti dikenal selama ini yaitu Shahiyani Febri Wiraatmadja. Selain, mungkin karena nama aslinya kepanjangan, ia juga memilih nama Aura Kasih untuk mencoba peruntungan di dunia tarik suara.
3. Evie Tamala
Masih ingat dengan pedangdut Evie Tamala? Tapi siapa sangka kalau Evie terlahir dengan nama Cucu Suraningsih.
Sepertinya nama Evie Tamala memberi berkah tersendiri untuknya. Terbukti dengan nama Evie Tamala, wanita kelahiran 23 Juni 1969 menjadi pedangdut yang sukses dengan lagu-lagunya seperti 'Selamat Malam', 'Cinta Ketok Magic' dan 'Dokter Cinta'.
Total ia pun telah menelurkan 11 album di belantika musik dangdut Indonesia.
4. Yuni Shara
Yuni Shara lahir dengan nama Wahyu Setyaning Budi. Wanita yang sudah menikah dua kali itu lahir di Malang, 3 Juni 1972. Yuni juga merupakan kakak kandung dari Krisdayanti.
5. Tompi
Teuku Adifitrian atau lebih dikenal dengan nama Tompi lahir di Lhokseumawe, Aceh, 22 September 1978.
Dia adalah seorang penyanyi jazz dan pembawa acara Indonesia. Ia dikenal melalui album Bali Lounge dan juga solo album-nya. Selain itu dirinya dikenal juga sebagai dokter.
6. Memes
Meidiana Maemunah. Nama panggilan Memes berasal dari Meisje yang dalam bahasa Belanda artinya anak perempuan. Namun karena orangtuanya berlidah khas Sunda, maka Meisje salah diucapkan jadi Memes. Sejak kecil Memes memang senang difoto, menyanyi, dan menari.
Memes memulai karier sebagai model sejak berusia 15 tahun. Beberapa media yang sempat memuat gambarnya di cover, antara lain Femina, Kartini, dan Gadis.
7. Zaskia Gotik
Penyanyi dangdut yang dikenal dengan goyang itik ini ternyata memiliki nama yang cukup unik loh yakni Syurkiani. Nah, nama yang diberikan oleh kedua orang tuanya itu mungkin Zaskia nilai tidak terlalu menjual di panggung hiburan.
Oleh karena itu, wanita yang pernah menjalin hubungan dengan Vicky Prasetyo ini memutuskan untuk menyandang nama Zakia Gotik atau Zaskia Goyang Itik.
Editor : zainal arifin