Peduli Lingkungan, Rotary Club Of Semarang Kunthi Tanam Cemara Laut dan Mangrove di Kendal

Semarang, iNewsSoloraya.id – Rotary Club Of Semarang Kunthi terus berkomitmen menjaga dan merawat bumi. Hal ini salah satunya Nampak saat penanaman 200 Cemara Laut dan 2.000 Mangrove di Pantai Muara Kencana, Kabupaten Kendal, pada Rabu 23 April 2025.
Kegiatan penanaman ini menggandeng pemerintah Kabupaten Kendal dan organisasi di wilayah tersebut. Bupati Kendal Hj Dyah Kartika Permanasari bahkan ikut langsung dalam penanaman ini.
President Rotary Club Of Semarang Kunthi, Maharsanty mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Rotary kepada lingkungan. Kali ini, bertepatan dengan hari bumi, pihaknya menanam cemara laut dan mangrove.
“Kenapa kami pilih Kendal? Karena wilayah Pantura harus diamankan, sudah banyak kerusakan lingkungan di Kendal. Abrasinya juga terlalu besar,” katanya.
Apalagi, rob disana semakin tinggi. Hal ini karena tak adanya tanaman yang berfungsi sebagai “penghalang” rob.
“Apalagi, mengingat beberapa waktu lalu di wilayah Patebon Kendal terjadi banjir bandang,” ujarnya.
Ia menuturkan saat ini pihaknya sedang fokus penanaman di Kendal. Hal ini karena penanganan rob belum banyak tersentuh. Ditambah lagi, banyaknya industri baru di Kendal dan Batang yang akhirnya berdampak baru pada lingkungan.
Bupati Kendal Hj Dyah Kartika Permanasari menyambut baik kegiatan ini. Dia berharap Rotary Club Of Semarang Kunthi terus berkontribusi positif untuk lingkungan di Kendal.
Editor : zainal arifin