get app
inews
Aa Text
Read Next : Ma'ruf Amin: Kendaraan Listrik G20 dapat Dijual Seusai KTT

Maruf Amin soal Childfree: Kalau Tak Ada Anak, Dunia Ini Siapa yang Lanjutkan? 

Minggu, 12 Februari 2023 | 11:39 WIB
header img
Wapres Ma'ruf Amin Foto: Setwapres

JAKARTA, iNewsSoloraya.id - Wakil Presiden Maruf Amin ikut menanggapi ramai chilfree atau pilihan hidup untuk tak memiliki anak. 

"Jadi, pernikahan itu kan memang dimaksudkan untuk mengembangbiakkan manusia melalui perkawinan, untuk supaya manusia berkembang dan terus bisa mengelola bumi ini sampai ke batas waktu terakhirnya sampai kiamat," kata Maruf Amin.

Pernyataan ini disampaikannya dalam kunjungan ke Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat, 10 Februari 2023. Maruf Amin menilai dalam Islam pernikahan merupakan syariat agama antara seorang laki-laki dan seorang perempuan untuk hidup bersama dalam rumah tangga guna mendapatkan keturunan.

"Kalau menunda, mungkin, walau menunda satu tahun, dua tahun, itu tidak ada masalah. Namanya (itu) mengatur perkawinannya supaya tidak langsung punya anak. Dia menunda dua tahun, nanti siap-siap begitu kemudian (baru punya anak), itu tidak masalah," tambahnya.

Selain itu, Ma'ruf menilai pola hidup childfree juga bukan salah satu solusi untuk menanggulangi masalah kekerdilan pada anak atau stunting.

"Dalam program penanggulangan stunting, tidak ada program dengan (tidak punya anak) ya, tentu apa namanya itu (childfree) ya. Jadi, itu tidak ada," tegasnya.

Editor : zainal arifin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut