get app
inews
Aa Read Next : USM Gelar Internalisasi Core Values Bagi Dosen

USM Beri Apresiasi Mahasiswa Atlet Bulu Tangkis Tunggal Putra Indonesia

Sabtu, 21 Oktober 2023 | 18:45 WIB
header img
Universitas Semarang memberikan apresiasi kepada Christian Adinata Atlet Bulu Tangkis Tunggal Putra Indonesia. Foto: ist

Semarang, iNewsSoloraya.id - Universitas Semarang (USM) memberikan apresiasi kepada Christian Adinata Atlet Bulu Tangkis Tunggal Putra Indonesia, yang merupakan mahasiswa Fakultas Hukum USM, dalam acara Kejuaraan Bulutangkis Setyo Budi Open Piala Rektor USM-PWI Jateng, pada Sabtu, 21 Oktober 2023, di GOR USM.

Lebih lanjut, dalam wawancarannya, Rektor USM Dr Supari ST MT mengatakan sangat bangga memilki mahasiswa yang berprestasi dan membuat harum nama Indonesia dan Kampus USM. Dia berharap mental juara seperti Christian Adinata dapat dicontoh oleh atlet USM yang masih junior.

"Saya sebagai Rektor Universitas Semarang merasa sangat berbangga dengan mas Christian Adinata, begitu juga dengan atlet-atlet yang lain yang seperti Mas Christian ini yang tampil di kancah nasional dan internasional, Alhamdulillah itu membawa harum nama USM nama Indonesia tentu saja, karena USM tujuan tertingginya adalah memang menyumbangkan talenta talenta yang untuk Indonesia,"ucapnya.

"Harapan saya ke depan mental - mental seperti Christian Adinata akan menjadi contoh dan dicontoh bagi atlet-atlet mahasiswa di USM yang masih junior untuk terus membangun prestasinya, tampil membawa nama harum nama Indonesia di kancah nasional dan internasional, itulah kontribusi-kontribusi yang dapat diberikan oleh USM menyiapkan talenta-talenta ke depan. Dan kalau mental juara sudah tertanam nanti diwaktu sudah senior pun akan menjadi orang-orang yang selalu berkontribus bagi Indonesia," lanjutnya.

Sementara itu, Christian Adinata mengungkapkan apresiasi yang diberikan oleh USM cukup berkesan baginya, serta membuatnya semangat dalam meraih pretasi berikutnya.

"Saya ucapkan terima kasih untuk Universitas Semarang yang sudah memberi apresiasi untuk saya. Saya tidak melihat dari nominalnya tetapi ini bentuk perhatian yang cukup berkesan untuk saya, semoga dengan apresiasi ini saya bisa membuat bangga bangsa Indonesia dan khususnya untuk Universitas Semarang," ucapnya.

Kemudian Christian Adinata berpesan kepada atlet-atlet di USM untuk terus disiplin dalam latihan di dalam maupun di luar lapangan, agar dapat meraih prestasi yang bisa membanggakan nama USM di nasional maupun internasional.

"Dalam meraih prestasi seperti yang pertama pastinya yang sudah disampaikan sama Pak rektor tadi harus mempunyai mental juara dan rasa haus akan gelar-gelar yang diikuti disetiap turnamen itu harus ada, dan juga yang paling penting terutama dari luar lapangan kita juga harus tetap disiplin untuk menjaga makan, pola tidur, itu harus ditaati sekali karena itu juga mensupport kita ketika bertanding," jelasnya.

Editor : zainal arifin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut