Isi Ramadan, ASTON Inn Pandanaran Semarang Lakukan Kegiatan Berbagi ke Panti Asuhan

Ardi
ASTON Inn Pandanaran Semarang di bulan Ramadan ini, kembali mengadakan rangkaian kegiatan “Berlian Ramadan”. Foto: ist

Semarang, iNewsSoloraya.id - ASTON Inn Pandanaran Semarang di bulan Ramadan ini, kembali mengadakan rangkaian kegiatan “Berlian Ramadan” dengan mengunjungi anak- anak Panti Asuhan Sunan Gunung Jati Al Burhan Mangunharjo, Kota Semarang, Jawa Tengah. 

Menurut Marketing Communication ASTON Inn Pandanaran Semarang, Krisdiar Porandito, kegiatan tersebut sudah dicanangkan jauh-jauh hari. 

"Khususnya untuk kegiatan sosial ini, kami mulai dengan mengundang anak anak yatim piatu dari panti asuhan Baitussalam dan Darussaid, kemudian berlanjut dengan mengunjungi ke panti asuhan Sunan Gunung Jati Al Burhan," kata Pora sapaan akrab Krisdiar Porandito, dalam keterangan resminya, Selasa (26/3). 

Management ASTON Inn Pandanaran Semarang di bulan suci Ramadan ini, sambung Pora tergerak untuk melakukan kegiatan berbagi kepada orang yang membutuhkan. 

"Dengan memberikan sumbangan sesuai kebutuhan mereka, yakni berupa Sembako (Beras, Minyak Goreng, Gula dan Telur) dimana total sumbangan yang dapat kami berikan sebanyak 278 kg dan 34 liter. Semua bantuan itu berasal dari seluruh karyawan dan owner ASTON Inn Pandanaran Semarang Ibu Djoko Wahyudi," ujarnya.  

Kegiatan dengan tema “Bersama sama kita menyambut Ramadhan Yang Penuh Berkah dengan Kemulian dan Kebaikan” tersebut, diadakan pada hari Jumat, tanggal 22 Maret 2024 bertempat di Panti Asuhan Sunan Gunung Jati Al Burhan. 

"Melalui tema ini, kami ingin menyampaikan bahwa di bulan ramadan marilah kita berlomba lomba untuk mendapatkan keberkahan, kemulian serta kebaikan dan kami melakukannya melalui program kegiatan Berlian Ramadhan," ucapnya. 

Acara tersebut turut dihadiri oleh pihak management ASTON Inn Pandanaran Semarang, seperti General Manager Ibnoe Ichwan Chambali, Human Resources Manager Sriwulan Indah P, Chief Engineer Dhomas Prabuwantoro, Marketing Communication dan SSA Krisdiar Porandito.

Acara tersebut berlangsung dengan suasana penuh kehangatan serta canda tawa. Dalam kesematan itu, Ibnoe Ichwan Chambali mewakili pihak management memberikan sambutan guna memotivasi anak panti asuhan serta memberikan hadiah kepada dua orang anak panti yang berani maju ke depan memperkenalkan diri. 

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan secara simbolis oleh Ibnoe Ichwan Chambali kepada pengurus Panti Asuhan Sunan Gunung Jati Al Burhan Mangunharjo Khoirul selaku, dan ditutup dengan foto bersama.

Selain melakukan kegiatan berbagi, ASTON Inn Pandanaran Semarang juga melaksanakan kegiatan Media Gathering pada tanggal 20 Maret 2024. 

Acara yang dihadiri perwakilan dari 10 Media Online dan Televisi di Kota Semarang tersebut merupakan bagian dari rangkain kegiatan Berlian Ramadhan. 

Acara media gathering yang dihadiri oleh General Manager ASTON Inn Pandanaran Semarang Ibnoe Ichwan Chambali dan Marketing Communication Krisdiar Porandito berlangsung akrab dan hangat. 

Pihak Management pada acara tersebut mengundi dua doorpirze berupa 2 vouchers iftar yang akhirnya diperoleh perwakilan media dari Binis.com dan kuasakata.com.      
 
“Kami sangat bersyukur dapat melaksanakan program kegiatan Berlian Ramadhan tahun ini, dan kegiatan tersebut tidak hanya berakhir disitu saja, akan berlanjut hingga sebelum lebaran tiba dengan terus berbagi untuk sesama,” pungkas Pora.

Editor : zainal arifin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network