get app
inews
Aa Text
Read Next : Timsus Polri Tetapkan Putri Candrawathi Tersangka Kasus Pembunuhan Brigadir J

5 Jenderal Dicopot Terkait Kasus Pembunuhan Brigadir J

Jum'at, 05 Agustus 2022 | 06:45 WIB
header img
Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsSoloraya.id - Total ada 5 jendral berpangkat irjen dan brigjen yang dimutasi Kapolri Jenderal Lustyo Sigid Prabowo,  Kamis malam, (4/8/2022). Mutasi ini dampak dari peristiwa polisi tembak polisi yang menewaskan Brigadir J, yang memantik kepenasaran publik. Mutasi ini juga merupakan upaya serius dari Polri untuk mengungkapkan apa yang sebenarnya terjadi dalam peristiwa itu.

Dampak utama adalah dicopotnya Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo dan dimutasikan menjadi Pati Yanma Polri. Sambo adalah sosok vital terkait kasus pembunuhan Brigadir J, karena tersangkut langsung dengan dugaan pelecehan pada istrinya, Putri Chandrawati.

Selanjutnya Irjen Syahar Diantono Wakabareskrim Polri diangkat sebagai Kadiv Propam Polri, Brigjen Hendra Kurniawan Karo Paminal Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri.

Kemudian Brigjen Anggoro Sukartono jabatan Karo Waprof Divpropam Polri diangkat sebagai Karo Paminal Divpropam Polri dan  Brigjen Beny Ali SH SIK, Karo Provos Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri.

Selain perwira tinggi Polri, Kapolri juga melakukan mutasi sejumlah nama perwira menengah Polri berpangkat Kombes, AKBP, Kompol dan AKP.

Selengkapnya, mutasi pejabat Polri tertuang dalam surat telegram Nomor 1628/VIII/KEP/2022 tanggal 4 Agustus 2022. Berikut daftar lengkap mutasi tersebut:

1. Irjen Ferdy Sambo Kadiv Propam Polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri

2. Irjen Syahar Diantono Wakabareskrim Polri diangkat sebagai Kadiv Propam Polri

3. Brigjen Hendra Kurniawan Karo Paminal Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri

4. Brigjen Anggoro Sukartono jabatan Karo Waprof Divpropam Polri diangkat sebagai Karo Paminal Divpropam Polri.

5. Kombes Agus Wijayanto SIK SH MH, Sesro Waprof Divpropam Polri, diangkat jabatan baru sebagai Karo Waprof Divpropam Polri

6. Brigjen Benny Ali SH SIK, Karo Provos Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri

7. Kombes Gupuh Setiyono SiK MH, Kabag Yanduan Divpropam Polri diangkat sebagai jabatan baru Karo Provos Divpropam Polri

8. Kombes Denny Setia Nugraha Nasution SIK, MH Sesro Paminal Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri

9. Kombes Edgar Diponegoro SIK MH, Kabag Binpam Ropaminal Divpropam Polri diangkat sebagai Sesro Paminal Divpropam Polri

10. Kombes Agus Nur Patria, Kaden A Ropaminal Divpropam Polri dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri

11. AKBP Arif Rachman Arifin Wakaden B Ropaminal divpropam Polri dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri

12. Kompol Baiquni Wibowo jabatan PS. Kasubbag Riksa Bag Gak Etika Rowabprof divPropam Polri dimutasi sebagai Pamen Yanma Polri 

13. Kompol Chuck Putranto PS. Kasubbagaudit Bag Gak Etika Rowabprof Divpropam Polri dimutasi Pamen Yanma Polri 

14. AKBP Ridwan Rheky Nellson Soplanit SH SIK Kasat Reskrim Polres Metro Jaksel sebagai Pamen Yanma Polri

15. AKP Rifaizal Samual Kanit I Satreskrim Polres Metro Jaksel dimutasi sebagai Pama Yanma Polri.

Editor : zainal arifin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut