get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolda Jateng Tegaskan Recovery Pasca Gempa di Batang Jadi Prioritas

Kapolda Jateng Ingatkan Warga Ikuti Koridor Hukum jika Tak Puas Hasil Pemilu

Senin, 19 Februari 2024 | 13:15 WIB
header img
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi saat apel pagi, Senin (19/2). Foto: ist

Semarang, iNewsSoloraya.id - Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengingatkan masyarakat patuh koridor hukum jika nantinya ada yang tak puas dengan hasil Pemilu 2024.

"Sampaikan pendapat terkait pemilu secara aman dan tertib serta tidak mengganggu aktifitas masyarakat lainnya. Dalam proses pemilihan, siap menang juga harus siap untuk kalah. Apapun hasil pemilu harus kita terima bersama, kita punya koridor hukum untuk itu," kata Irjen Luthfi, saat apel pagi, Senin (19/2). 

Dia pun mengingatkan para anak buahnya bahwa tugas Polri dalam pengamanan Pemilu 2024 masih belum selesai. Melalui Operasi Mantap Brata, pihaknya akan terus mengamankan proses Pemilu hingga pengambilan sumpah dan janji Presiden dan Wakil Presiden.

"Oleh karena itu, terus lakukan pendekatan persuasif untuk menghindari gejolak dari masyarakat yang tidak puas terkait hasil pemilu " katanya. 

Dia menyebut bahwa secara umum Pemilu 2024 di Jateng tidak ada kendala yang menonjol. Ini artinya Polda Jateng berhasil memberikan jaminan masyarakat dalam memberikan hak pilih mereka.

"Oleh karena itu saya mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada rekan-rekan sekalian atas keberhasilan tugas ini sehingga tahapan inti Pemilu bisa kita lalui. Keberhasilan ini bukan keberhasilan perorangan tetapi keberhasilan seluruh anggota Polda dan termasuk stake holder lainnya," tandas dia.

Editor : zainal arifin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut