JAKARTA, iNewsSoloraya.id - Jaksa Agung ST Burhanuddin memberikan peringatan keras kepada jaksa untuk tidak bermain-main dalam menjalankan tugas. Dia akan menindak tegas jika ada jaksa melanggar.
Hal itu disampaikan oleh Burhanuddin melalui akun media sosial twitter @ST_Burhanuddin, Selasa (2/8/2022). Dia akan menindak tegas bagi siapapun jaksa yang terlibat kejahatan dalam penegakan hukum.
"Saya akan menggunakan tangan besi untuk bertindak tegas, jika ada jaksa yang main-main dalam penegakan hukum dan penanganan perkara," tweet-nya.
Dia menegaskan siapa pun yang tak menghentikan aksi penyelewengan kekuasaan sebagai jaksa, akan langsung diberhentikan.
"Tolong dihentikan atau saya yang memberhentikan saudara!" tuturnya.
Sebelumnya, Jaksa Agung RI ST Burhanuddin mencatat 209 pegawai Kejaksaan diberikan sanksi disiplin sepanjang 2021. Adapun 68 pegawai di antaranya disanksi disiplin hukum berat.
"Penjatuhan hukuman disiplin terhadap 209 pegawai, yang terdiri dari hukuman ringan sebanyak 44 pegawai, hukuman sedang sebanyak 97 pegawai, dan hukuman berat sebanyak 68 pegawai," kata Burhanuddin, Sabtu (1/1/2022).
Editor : zainal arifin
Artikel Terkait