Dua tahun kemudian, ia pun menemukan jawabannya setelah kembali memeriksakan diri ke ginekolog.
Dokter yang menanganinya memasukkan spekulum lalu melihat ke dalam vaginanya dan terkejut karena mendapati sebanyak tiga tampon tersangkut dalam vagina gadis ini selama dua tahun lamanya.
Tiga tampon itu, diketahui terjebak secara horizontal di bawah area serviks organ intimnya tersebut. Meski kesakitan, akhirnya tiga tampon yang tersangkut di vaginanya itu berhasil dikeluarkan.
"Mengeluarkannya menyakitkan, karena seperti sudah menyatu dalam diriku. Itu adalah pengalaman yang tidak menyenangkan,” ungkap Melanie.
Ia menambahkan, saat itu dokternya juga memberi tahu bahwa ia mengalami kemungkinan infeksi karena tampon yang tersangkut menahun tersebut.
Gejala yang dialami Melanie selama dua tahun belakangan, seperti bau busuk dari vaginanya tersebut, secara medis memang terkait dengan tanda-tanda dari adanya tampon yang tersangkut atau ada benda yang tertahan di vagina.
Editor : zainal arifin
Artikel Terkait