Dipuji Boyz II Men, Azis pun Tersingkir dari Indonesian Idol

Abi Langit
Abdul Azis yang tersingir dari Idol meski berkualitas

KOMPETISI Indonesian Idol memang kerap menghadirkan ketakterdugaan. Ini karena semua tergantung dari vote penonton. Kontestan yang tidak punya basis fans, dan atau tidak punya banyak follower di media sosial, akan mudah tersingkir sebagus apapun penampilannya.

Hal itu yang tampaknya terjadi pada kontestan Abdul Azis.

Azis acap dipuji juri. Penampilannya pada Showcase membuat juri bergoyang dan panen pujian. Kualitasnya, bahkan diakui semua juri, seperti penyanyi luar. Apalagi saat dia menyanyikan lagu yang merupakan tantangan dari David Naif, ‘’End of The Road’’ dari  Boyz II Men di babak ‘’Showcase 2’’.

“Akhirnya lu bawain 90’s R&B pesenan gue, Zis. Keren, enak. Gue suka,” kata David Naif dari meja juri.

“Kayak gini nih yang menerima tantangan dan menyelesaikannya dengan baik,” tambah  Rossa tersenyum.

Anang mengamini. BCL mengiyakan. Judika mengangguki. Penampilan Azis dan suaranya memang terlalu sopan di telinga.

Bahkan, pelantun lagu itu, Boyz II Men, grup vokal asal Philadelphia, Amerika Serikat itu berasa tersanjung dengan lagu yang dibawakan Azis.  “We are always honored and grateful to see our song “End Of The Road” is still making an impact globally on @indonesianidolid . S/o to Azis for performing the song!” tulis Boyz II Men di akun instagram mereka.

Editor : zainal arifin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network