Insiden Kecelakaan Truk vs Motor di Jalan Arteri Yos Sudarso Semarang Barat

Tim iNewsSoloRaya.id
Seorang pemotor di Arteri Yos Sudarso Semarang tewas usai tertabrak truk. Foto: ist

Semarang, iNewsSoloraya.id - Pada Selasa (6/11) pagi, kecelakaan tragis terjadi di Jalan Arteri Yos Sudarso, Semarang Barat, Kota Semarang, yang mengakibatkan seorang pemotor meninggal di lokasi kejadian.

Korban yang dikenal sebagai Aisyah Nur (23 tahun), seorang penduduk Tambakrejo, Semarang, adalah korban yang tak beruntung dalam insiden ini. Dia menghembuskan napas terakhirnya di tempat kejadian tersebut.

Menurut Kasubnit 2 Gakkum Satlantas Polrestabes Semarang, Ipda Agus Tri Handoko, peristiwa ini terjadi pada pukul 09.45 WIB. Kecelakaan lalu lintas ini melibatkan dua kendaraan, yaitu sepeda motor vario dengan nomor polisi H-3662-RJ yang dikendarai oleh korban, dan sebuah truk dengan nomor polisi H-1982-GQ yang dikemudikan oleh Prihatin (43 tahun), seorang warga Grobogan.

“Kemudian karena jalan yang beda ketinggian, korban tergelincir terjatuh ke kanan dan terjadi kecelakaan dengan truk yang melaju searah di samping kanannya,” kata Agus. 

Usai kecelakaan, korban meninggal seketika di lokasi. Jenazah korban kemudian dibawa ke RSUP Kariadi untuk proses selanjutnya

“Korban mengalami luka pada kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian," jelasnya. 

Saat ini kepolisian tengah melakukan penyelidikan  dengan memeriksa sejumlah saksi dan mengamankan barang bukti. Kendaraan yang dikendarai korban mengalami kerusakan.

Editor : zainal arifin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network