get app
inews
Aa Text
Read Next : Unwahas Semarang Wisuda 729 Lulusan

Unwahas Semarang Gelar Seminar Pengusulan Sholeh Darat Jadi Pahlawan Nasional

Senin, 22 April 2024 | 11:04 WIB
header img
Unwahas Semarang baru-baru ini menggelar Seminar Genealogi Nasionalisme Indonesia dalam Kitab KH. Sholeh Darat bersama PCNU Kota Semarang. Foto: holy

Semarang, iNewsSoloraya.id - Universitas Wahid Hasyim (Unwahas) Semarang baru-baru ini menggelar Seminar Genealogi Nasionalisme Indonesia dalam Kitab KH. Sholeh Darat bersama PCNU Kota Semarang. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengusulkan KH. Sholeh Darat sebagai Pahlawan Nasional. 

Sekretaris Daerah Kota Semarang Ir. Iswar Aminudin, MT yang hadir secara langsung memberikan dukungan penuh sebagai harapan untuk meningkatkan kiprah Kota Semarang lebih jauh lagi.

"Tentu dukungan dari pemerintah pasti akan diberikan, data dan fasilitas kami siap. Hal tersebut sebagai konteks perkotaan dimana kota tidak akan mungkin melakukan lompatan besar apabila pijakannya tidak ada," kata Iswar, Senin (22/4). 

Usulan tersebut juga mendapatkan dukungan baik dari Walikota Semarang melalui penggantian nama ruas jalan Kiyai Saleh menjadi KH. Sholeh Darat dan beberapa hal yang mungkin diperlukan.

Dalam upayanya saat ini Unwahas tengah mempersiapkan berkas naskah akademik guna mendukung usulan pengangkatan Mahaguru Ulama Nusantara KH. Sholeh Darat sebagai Pahlawan Nasional. Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian agenda haul ke-124 KH Sholeh Darat yang diselenggarakan oleh PCNU Kota Semarang, Unwahas, dan Komunitas Pecinta KH. Sholeh Darat (Kopisoda) Semarang.

Sementara itu Prof. Noor Achmad selaku Ketua Umum Yayasan Wahid Hasyim Semarang sekaligus Ketua Baznas Republik Indonesia memberikan respon positif atas gagasan tersebut. Ia menugaskan agar dilakukan pengumpulan data sehingga sanad dari KH. Sholeh Darat akan terdata dengan jelas.

"Apa yang saat ini kita telusuri, kita akan cari sanadnya yang kira-kira memang bisa atau yang tidak  bisa digunakan dalam pengusulan sebagai Pahlawan Nasional, contohnya dari pemikiran-pemikiran Mbah Sholeh Darat ini tentunya banyak menginspirasi tokoh lain, seperti RA Kartini yang saat ini sudah menyandang sebagai Pahlawan Nasional,” ujarnya.

Hal tersebut sejalan dengan yang disampaikan oleh Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Semarang KH Anashom. Ia turut menjelaskan jika pengusulan tersebut sudah direncanakan sejak lama namun dalam pemenuhan syaratnya harus secara bertahap.

“Saat ini kami telah menuju pengumpulan data dan persyaratan, serta pengambilan tema khusus untuk mengangkat KH. Sholeh Darat sebagai Pahlawan Nasional,” ungkapnya. 

KH Anashom berharap dalam seminar yang digelar dapat memberikan informasi mengenai ide nasionalisme yang dilakukan oleh KH Sholeh Darat pada zaman dulu. 

"Pada era Mbah Sholeh dulu sudah muncul ide-ide nasionalisme yang berbentuk bagimana para ulama dan kiyai zaman dulu anti pada kolonialisme, sehingga pada seminar siang ini kita dapat berbagi data sehingga memunculkan tema khusus untuk beliau,” pungkasnya.

Editor : zainal arifin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut