SURAKARTA, iNewsSoloraya.id – 99 hari menuju Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah 48, yang akan diselenggarakan pada 18-20 November 2022/23-25 Rabiul Akhir 1444 di Kota Surakarta, Jawa Tengah, tepatnya di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).
Dalam rangka mempersiapkan berbagai hal berkait dengan sukes Muktamar, Panitia Muktamar yang terdiri dari Panitia Pusat, Panitia Penerima, dan Tim Asistensi selenggarakan konsolidasi akbar yang melibatkan seluruh panitia. (12/8).
Hadir dalam rapat kali ini, Bedahara Umum PP Muhammadiyah Drs. KH Marpuji Ali, M.Si. yang sekaligus sebagai Ketua Panitia Pusat, Ketua PWM Jawa Tengah Dr. KH. Tafsir, M.Ag. yang menjadi penanggungjawab panitia penerima, Ketua Panitia Penerima Prof Sofyan Anif, Sekretaris Panitia Penerima Bambang Sukoco, S.H., M.H. beserta seluruh stakeholder lainnya.
Rapat koordinasi ini dilaksanakan di gedung Edutorium Ahmad Dahlan UMS.
Dalam laporannya, Ketua Panitia Penerima Muktamar, Prof Sofyan Anif menyampaikan beberapa poin penting mengenai agenda muktamar ini diantaranya:
Pertama, Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah kali ini menjadi muktamar yang ditunggu karena warga Muhammaidyah telah berpuasa selama 7 tahun untuk bisa kembali bertemu dengan muktamar.
Kedua, sebagai upaya untuk mensukseskan perhelatan muktamar, panitia terus melakukan konsolidasi baik internal maupun eksternal.
Ketiga, sudah menjadi tradisi di Muhammadiyah dan 'Aisyiyah bahwa dalam setiap perhelatan muktamar selalu hadir penggembira.
Panitia terus mepersiapkan untuk bisa melayani penggembira yang berjumlah lebih dari 1 juta orang, pengalaman terakhir muktamar Makasar sejumlah 2 juta penggembira, dan pada muktamar kali ini Walikota Solo menargetkan 3 juta warga Muhammaidyah memeriahkan Muktamar Solo.
"Kami berharap kehadiran 3 juta penggembira ini dapat membawa manfaat yang besar, bukan hanya sukses muktamar, tapi juga bermanfaat bagi Solo pada khususnya, Jawa Tengah dan Indonesia pada umumnya, khususnya dalam aspek pertumbuhan ekonomi." Tuturnya.
Drs. KH Marpuji Ali, M.Si. dalam arahannya menyampaikan bahwa tuan rumah harus menjadi tuan rumah yang bermartabat.
“Panitia, Jawa Tengah, harus menjadi penerima tamu dan tuan rumah yang baik. Ini adalah hajat kita semua, maka kita harus bekerjasama untuk bisa menjadi Tuan rumah yang baik, tuan rumah yang bermartabat”. tuturnya
Turut hadir dalam rapat kali ini, perwakilan pemerintah provinsi Jawa Tengah, ; Kepala Kesbangpol Provinsi Jawa Tengah, Haerudin, S.H., M.H., beserta forkopimda Solo raya.
Gubernur Jawa Tengah dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Kesbangpol Provinsi Jawa Tengah, Haerudin, S.H., M.H menyatakan siap mendukung sekuat tenaga dalam menykseskan muktamar 48.
“Saya merasa tersanjung kepada Muhammadiyah dan 'Aisyiyah yang menjadikan saya pelindung dalam agenda muktamar Muhammadiyah ‘Aisyiyah 48. Saya mendukung dengan sekuat tenaga untuk mensuksekan muktamar Muhammadiyah ‘Aisyiyah 48 di Solo.”
Dr. KH. Tafsir, M.Ag. sebagai penanggungjawab dengan mantap beliau menyampaikan siap untuk sukses muktamar 48, “Maka dengan ini kami menyatakan siap untuk muktamar muhammadiyah ‘Aisyiyah 48.”
Editor : zainal arifin