Salma, seperti juga Novia, punya basis fans yang terpesona sejak audisinya. Sosok yang trending berkali setelah tampil ini, memang begitu menggugah, dengan tampilan yang bahkan mampu membuat seluruh juri menyusut air mata lewat lagu ‘’Rumah’’ yang dia ciptakan, menceritakan kerinduannya pada orang tua.
Miskin Dukungan
Nah, di antara mereka semua, ada juga peserta yang tampak minim dukungan penonton. Salah satunya adalah Azis. Penyanyi yang sangat talented ini, harus keluar awal karena kehilangan suara dari penonton. Padahal, Azis selalu panen pujian. Tapi, ya begitulah…
Di titik yang sama ini, tersebut juga Rahman. Penyanyi bertubuh kecil ini, dengan keberanian untuk selalu melanggar batas, begitu memukau dengan keberaniannya. memasukkan unsur rap dalam lagunya, di babak lalu. Dipuji Rossa, dan diharapkan terus berada di panggung, karena Indonesia memang butuh penyanyi dengan karakter berbeda. Tapi, dia nyaris tersingkir.
Yang kemudian juga kurang terlihat dukungan adalah Paul, dan lalu Dimansyah. Tapi, Paul punya keuntungan lebih, karena secara visual, dia lebih ‘’paket lengkap’’ daripada Dimansyah. Paul, yang fisiknya acap dipuji oleh netizen, memang punya modal bintang. Dan, kita tak boleh lupa, kadang fisik ini juga yang memikat dan membuat netizen memberikan dukungan.
Editor : zainal arifin